Sabtu, 24 November 2012

Hari ke-41: Jokowi Ajak Menteri Norwegia Jalan-jalan di Bundaran HI

jokowi
Sebelum menggelar pertemuan di Hotel Hyatt, Gubernur DKI Joko Widodo dan Menteri Perdagangan dan Industri Norwegia, Trond Giske, berjalan-jalan di Bundaran HI. Mereka melihat suasana car free day sekaligus kondisi lalu lintas di lokasi.

Pantauan detikom, Minggu (25/11/2012), Jokowi tampil santai dengan kaus putih berkerah. Sementara menteri Giske berkemeja putih. Keduanya santai berkeliling HI sambil menyapa para peserta car free day.

Tidak hanya jalan-jalan, Jokowi mengajak langsung menteri tersebut melihat kondisi lapangan guna mengembangkan sistem transportasi di Jakarta berbasis Electronic Road Pricing (ERP).

"Ini mengenai kerjasama transportation system, Electronic Law Enforcement , kayak ERP (Electronic Road Pricing-red) salah satunya," kata Jokowi

Jokowi menegaskan bahwa pembicaraan tersebut baru tahap awal. Mantan wali kota Solo itu masih belum bisa menyebutkan nilai investasinya kepada publik.

"Baru ketemu awal aja kok udah nanya investasi," jawab Jokowi.



Share This Art!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar